Nissan March Sukseskan Epiwalk CreativeFest
JAKARTA – PT Nissan Motor Indonesia (NMI) secara resmi telah memasarkan varian terbarunya, Nissan March, awal Desember lalu. Hatchback 5-seater ini merupakan produk pertama Nissan menggunakan V-platform yang dipersiapkan untuk pasar global yang dipasarkan di lebih 160 negara dan Thailand yang pertama memasarkannya.
Harganya pun sudah Kompas.com sampaikan pertengahan November lalu, mulai dari Rp138,8 juta (terendah) sampai Rp158,8 (termahal). Menurut Takayuki Kimura, presdir PT Nissan Motor Indonesia, dalam rilisnya yang diterima Kompas.com (10/12/2010) kehadiran hatchback memberi peluang mendorong angka penjualan Nissan di Indonesia.
Untuk lebih mendekatkan diri kepada konsumennya, Nissan March menjadi sponsor utama Epiwalk CreativeFest. Festival seni dan kreativitas untuk para insan kreatif dengan menampilkan karya-karya terbaiknya di Epicentrum Walk Kuningan, Jakarta Selatan, 10-19 Desember 2010.
Dalam acara ini, terdapat gabungan art & creative exhibition, modern art festival, urban lifestyle, indie music, movie and food festival yang dikemas dalam satu tema besar yaitu CREATIVITY.
Selama kegiatan tersebut, NMI memamerkan seluruh tipe Nissan March dan dapat dipesan langsung di lokasi pameran di Epiwalk.
Penulis: Bastian
Editor: Bastian
ada ngak ya cicilan kurang dari 2 jt,dp 35 jt th…?
SukaSuka
02/04/2011 pukul 4:31 pm